Lampung Blogging: HATI HATI. Teknik SEO Ini Bisa Merusak Blog Anda

Informasi Terbaru

Friday 6 November 2015

HATI HATI. Teknik SEO Ini Bisa Merusak Blog Anda


HATI HATI, 5 Teknik SEO Ini Bisa Merusak Blog Anda_ Apa kabar rekan LAMPUNG BLOGGING. Kali ini admin akan sedikit berbagi info mengenai teknik seo pada blogspot atau sejenisnya. Apakah rekan Lampung Blogging.tahu, ternyata TEKNIK SEO itu, ada yang baik dan ada juga yang tidak baik.  Berbagai cara teknik seo memang akan membantu blog atau website menjadi lebih baik agar dapat dikenal mesin pencari, dapat diindex, dan dapat dikenali banyak pengunjung. Akan tetapi ada juga loh, teknik seo yang dapat menghancurkan blog anda jika anda menerapak hal-hal yang tidak seharusnya diterapkan dalam blogging.

Berikut adalah beberapa TEKNIK SEO yang harus dijauhi para blogger agar blog yang di kelola tidak ingin kena pinalti
1.    Jual Beli Backlink/Link,  banyak para blogger pemula yang menginginkan link dengan cara instan, dengan tujuan agar blog diposisi yang baik dimata mesin pencari, cara tersebut sebenarnya akan sangat merugikan blog itu sendiri. Dan cara mengoptimalkan blog dengan harapan dapat dikenal oleh SERP Google maka teknik seo ini malah akan menghancurkan posisi blog berada diurutan buncit.
  1. Copy Paste Artikel, mesin pencari tidak menginginkan adanya konten duplikat dalam satu mesin pencarian, cara instan ini dilarang bagi para blogger dan perlu kita ketahui bahwa pihak google tidak menginginkan adanya artikel yang sama akan tetapi menginginkan konten yang fres, orisinil, berbeda dengan yang lainnya.
  2. Link yang Mengandung SPAM, perlu anda ketahui sebagai blogger bahwa semua komentar yang masuk ke blog perlu adanya penyaringan komentar yang mengadung link yang tidak disukai oleh pihak Google, dimana pihaknya tidak suka dengan adanya spam pada kolom komentar maka solusi yang perlu anda jalankan adalah dengan mengaktifkan moderasi komentar pada blog anda.
  3. Menanam Link Afiliasi Berlebihan, teknik ini juga akan memberikan dampak yang tidak baik jika anda sudah bergabung dengan Adsense Google. Maka sangat dianjurkan untuk menghentikan program afiliasi anda, dikarenakan pihak google tidak suka adanya link afiliasi didalam blog yang anda kelola. Cara ini belum saya praktikan sendiri, untuk nomer yang 1-3 saya kira sudah dan jangan bermain-main jika anda ingin benar-benar menjadi blogger yang disegani oleh google maka hindari yang diatas.
  4. Blog Tidak Aktif, maksudnya pada saat pihak google mengunjungi blog anda dan ternyata blog anda sedang ada masalah server yang down, dan dipastikan blog yang anda kelola akan mengalami penurunan yang cukup tinggi. Dan cara ini tidak saya temukan dikarenakan blog yang saya kelola selalu update artikel serta masih aktif, masih setor artikel terbaru.
Dari kelima teknik diatas sebenarnya dapat anda hindari dengan berbagai cara agar blog yang anda kelola masih dapat dikenal mesin pencari seperti update artikel secara berkala, memiliki manfaat yang sangat dibutuhkan oleh pengunjung, masih fres, dan memiliki keunikkan. Dari hal tersebut saya kira akan dengan sendirinya menglink-kan secara alami.

Begitu juga dengan penjelasan nomer 2, apabila anda mengalami kesulitan dalam membuat konten maka saya sarankan untuk tidak meng-copy paste artikel punya orang dengan cara keseluruhan, dan solusi anda dapat dengan membaca artikel punya orang lain, lalu ambil kata kunci atau kalimat yang menurut anda penting lalu kembangkan dengan bahasa anda sendiri, itu lebih baik.


Demikian informasi lampung blogging terkait TEKNIK SEO. Ikuti terus LAMPUNG BLOGGING, dan dapatkan info menarik lainnya. Semoga bermanfaat, salam Blogging

No comments:

Post a Comment

Hindari Komentar yang mengandung Spam, P*rn* dan SARA.